Ikuti Kami

Kajian

Ternyata Puasa Bisa Meningkatkan Kualitas Kesehatan Reproduksi

puasa meningkatkan kesehatan reproduksi

BincangMuslimah.Com – Kesehatan reproduksi adalah isu global yang krusial. Ibadah puasa bermanfaat bagi kesehatan reproduksi. Meskipun organ reproduksi ada dalam tubuh perempuan dan laki-laki, tapi banyak masalah yang lebih banyak terjadi dalam diri perempuan.

Dalam Kajian “Ramadan Muslimah Reformis” dengan tema “Ibadah Puasa Meningkatkan Kualitas Kesehatan Reproduksi”, Musdah Mulia menjabarkan mengapa persoalan reproduksi menjadi sesuatu yang penting untuk dibahas dan penyebab-penyebab mengapa puasa bisa meningkatkan kualitas kesehatan reproduksi.

Pertama, organ-organ reproduksi dalam tubuh perempuan berbeda dengan organ-organ reproduksi dalam tubuh laki-laki. Organ reproduksi dalam tubuh perempuan lebih rumit sebab letaknya ada di bagian dalam sedangkan organ reproduksi laki-laki ada di bagian luar dan fungsinya tidak serumit serta tidak sebanyak organ reproduksi perempuan.

Fungsi esensial organ reproduksi perempuan adalah haid, hamil, melahirkan, dan menyusui. Karena itu, di dalam agama Islam, apabila ada perempuan yang haid dan nifas, maka ia diwajibkan untuk tidak berpuasa.

Dalam hukum fiqih, wajib berarti apabila tidak dikerjakan akan mendapat pahala dan apabila dikerjakan akan berdosa. Maka, perempuan yang sedang menjalankan fungsi-fungsi reproduksi dan tidak menjalankan ibadah puasa akan mendapatkan pahala sebab ia mengikuti perintah Tuhan.

Di negara-negara maju, perempuan yang sedang menjalani fungsi-fungsi reproduksi maka ia akan mendapatkan cuti, misalnya cuti hamil, melahirkan, menyusui, dan lain sebagainya. Bukan hanya perempuan, tapi juga laki-laki atau suaminya pun mendapatkan cuti untuk mendampingi perempuan selama menjalani fungsi reproduksi.

Negara yang makmur akan bisa menghargai hak asasi manusianya, tapi juga mesti ada kesadaran yang tinggi dalam masyarakat untuk bisa sampai di titik ini. Kesadaran inilah yang mesti kita tularkan kepada banyak orang, terutama para perempuan yang tidak memiliki akses pendidikan.

Baca Juga:  Beberapa Amalan Sunnah untuk Menjaga Kebersihan Badan

Tentang Kesehatan Reproduksi

Kesehatan reproduksi adalah kesehatan yang sempurna baik secara fisik, mental dan sosial. Tapi bukan semata-mata terbebas dari penyakit yang menjangkiti organ-organ reproduksi. WHO bertindak lebih tegas lagi dengan menggambarkan bahwa kesehatan reproduksi adalah kesehatan fisik, mental, dan sosial yang utuh, bukan hanya bebas dari penyakit.

Bisa disimpulkan bahwa kesehatan reproduksi bukan hanya seorang manusia tidak punya penyakit lalu dianggap sehat, tapi lebih ke bagaimana kondisi fisik, mental dan sosial yang utuh dan integral bersesuaian dengan kondisi organ reproduksi seseorang.

Dalam Islam, untuk menjalankan fungsi-fungsi reproduksi, seorang Muslim mesti menikah terlebih dahulu. Pernikahan adalah gerbang utama untuk menjalankan fungsi reproduksi dengan optimal. Apa yang sesungguhnya dicapai dengan berpuasa dan bagaimana kita bisa mengambil manfaat puasa untuk membangun kesehatan reproduksi?

Puasa tidak hanya melibatkan hal-hal yang sifatnya material. Puasa tidak hanya menghindarkan diri dari makan, minum, dan hubungan seks. Lebih jauh dari itu, puasa mencakup bagaimana kita melibatkan aspek mental psikis (kejiwaan) dalam berpuasa.

Puasa melatih bagaimana agar jiwa kita digiring untuk selalu melakukan hal-hal yang baik, positif dan konsturktif. Manusia bukan hanya sekadar fisik atau materi yang bisa diraba dan dipegang, tapi juga sifatnya ruhaninya.

Dalam buku Ensiklopedi Muslimah Reformis (2020) dalam bab Hak Reproduksi, dituliskan bahwa puasa membuat sehat sebab puasa merangsang produksi hormon pertumbuhan manusia, mengatasi resistensi insulin dan menyehatkan jantung. Selama berpuasa, kadar asam dan basa dalam tubuh menjadi seimbang sehingga fungsi-fungsi berbagai organ tubuh menjadi berkualitas, termasuk fungsi-fungsi organ reproduksi. Satu sama lain organ-organ tubuh saling berhubungan.

Di dalam kasus-kasus dalam kesehatan reproduksi masyarakat, jika orang mengalami stres atau KDRT, hal tersebut akan berimbas pada fisik dan fungsi organ reproduksi, misalnya pendarahan, nifas yang panjang, dan haid yang tidak teratur.

Baca Juga:  Hukum Donor darah Ketika Puasa Ramadhan

Puasa Meningkatkan Fungsi Organ Reproduksi

Mengapa puasa bisa meningkatkan fungsi organ reproduksi? Pertama, tidak mengonsumi makanan dalam waktu yang lama akan membuat bakteri, virus, dan sel-sel yang berbahaya tidak bisa bertahan hidup lebih lama di dalam tubuh. Semacam detoks, bakteri-bakteri yang ada di dalam tubuh akan keluar dengan sendirinya sebab tidak mendapatkan asupan di dalam tubuh sebab berpuasa minimal 12 jam.

Kedua, puasa juga diklaim memperpanjang masa subur perempuan dan memperbanyak jumlah sel telur yang dihasilkan. Tapi, mempunyai anak juga mesti dipertimbangkan dengan matang sebab mendidik anak bukan hanya mengurus hidup seseorang tapi juga bertanggung jawab akan masa depannya.

Menjalani ibadah puasa dengan sungguh-sungguh akan memperbaiki kesehatan organ reproduksi, sebab puasanya bukan hanya memindahkan jam makan semata. Puasa yang dimaksud di sini bukan hanya berpuasa secara fisik, tapi juga psikis agar memperoleh makna yang luar biasa dalam menjalankan ibadah puasa Ramadhan.

Demikian artikel tentang dua penyebab mengapa ibadah puasa bisa meningkatkan kualitas kesehatan reproduksi. Semoga bermanfaat. Wallahu A’lam.[]

Rekomendasi

Muslimah, Yuk Kenali Pentingnya Kesehatan Reproduksi dan Konsen! Muslimah, Yuk Kenali Pentingnya Kesehatan Reproduksi dan Konsen!

Muslimah, Yuk Kenali Pentingnya Kesehatan Reproduksi dan Konsen!

Kenaikan Suhu Udara Ekstrem Kenaikan Suhu Udara Ekstrem

Waspada Dampak Kenaikan Suhu Udara Ekstrem bagi Perempuan

kisah puasa sayyidah maryam kisah puasa sayyidah maryam

Memetik Hikmah dari Kisah Puasa Sayyidah Maryam dalam Alquran

tantangan menjalani i'tikaf ramadhan tantangan menjalani i'tikaf ramadhan

Tantangan dan Solusi Menjalani I’tikaf di 10 Hari Terakhir Ramadhan

Ditulis oleh

Tim Redaksi Bincang Muslimah

Komentari

Komentari

Terbaru

Hj. Maria Ulfa; Qari’ah Terbaik Indonesia yang Konsisten Syiar Tilawah Alquran Hingga Usia Senja Hj. Maria Ulfa; Qari’ah Terbaik Indonesia yang Konsisten Syiar Tilawah Alquran Hingga Usia Senja

Hj. Maria Ulfa; Qari’ah Terbaik Indonesia yang Konsisten Syiar Tilawah Alquran Hingga Usia Senja

Khazanah

kesehatan reproduksi remaja kesehatan reproduksi remaja

Parenting Islami : Empat Bentuk Psikologis yang Dibutuhkan Anak dalam Sorotan Islam

Keluarga

Faizah Ali Syibromalisi: Ulama Perempuan dalam Jajaran Majelis Ulama Indonesia Faizah Ali Syibromalisi: Ulama Perempuan dalam Jajaran Majelis Ulama Indonesia

Faizah Ali Syibromalisi: Ulama Perempuan dalam Jajaran Majelis Ulama Indonesia

Muslimah Talk

Membangun Generasi Tangguh: Prof. Maila Dinia Husni Rahiem Bicara tentang Resiliensi dan Growth Mindset Membangun Generasi Tangguh: Prof. Maila Dinia Husni Rahiem Bicara tentang Resiliensi dan Growth Mindset

Bicara Pola Pikir Berkembang Bersama Prof. Maila Dinia Husni Rahiem

Muslimah Talk

Prof. Amelia Fauzia: Filantropi di Indonesia Masih Minim Riset dan Pengembangan Prof. Amelia Fauzia: Filantropi di Indonesia Masih Minim Riset dan Pengembangan

Prof. Amelia Fauzia: Filantropi di Indonesia Masih Minim Riset dan Pengembangan

Muslimah Talk

Next Class: Podcast Inspiratif dari LP2M UIN Jakarta Bersama Para Guru Besar Perempuan Next Class: Podcast Inspiratif dari LP2M UIN Jakarta Bersama Para Guru Besar Perempuan

Next Class: Podcast Inspiratif dari LP2M UIN Jakarta Bersama Para Guru Besar Perempuan

Berita

Jika Semua Bersandar Padaku, Maka Aku Bersandar Pada Tuhan Jika Semua Bersandar Padaku, Maka Aku Bersandar Pada Tuhan

Jika Semua Bersandar Padaku, Maka Aku Bersandar Pada Tuhan

Muslimah Daily

Ning Najhaty Sharma: Pemikiran Kritis nan Lugas dalam Balutan Karya Sastra Ning Najhaty Sharma: Pemikiran Kritis nan Lugas dalam Balutan Karya Sastra

Ning Najhaty Sharma: Pemikiran Kritis nan Lugas dalam Balutan Karya Sastra

Muslimah Talk

Trending

Kata Nabi Tentang Seseorang yang Senang Membully Temannya

Kajian

ratu bilqis ratu bilqis

Meneladani Kisah Ratu Bilqis Sebagai Sosok Perempuan Pemberani

Muslimah Talk

Peran Perempuan di Balik Sumpah Pemuda sampai Lahirnya Kongres Perempuan

Kajian

Cerita Seru Serba-Serbi Mondok: Selamat Hari Santri!!!

Diari

kesehatan reproduksi remaja kesehatan reproduksi remaja

Parenting Islami : Empat Bentuk Psikologis yang Dibutuhkan Anak dalam Sorotan Islam

Keluarga

Suami Istri Bercerai Anak Suami Istri Bercerai Anak

Suami Istri Bercerai, Anak Harus Memilih Siapa?

Keluarga

Parenting Islami : Ini Empat Cara Mendidik Anak yang Over Aktif

Keluarga

Pengaruh Sumpah Pemuda dalam Kebangkitan Perempuan

Muslimah Daily

Connect