Ikuti Kami

Khazanah

Mengenal Sayyidah Umamah binti Abul Ash, Cucu Perempuan Kesayangan Nabi Muhammad

Doa Yang Rasulullah Ajarkan Untuk Dibaca Selama Bulan Ramadan

BincangMuslimah.Com – Sayyidah Umamah binti Abul Ash merupakan salah satu cucu perempuan kesayangan Nabi Muhammad saw. yang terlahir dari putrinya, Sayyidah Zainab. Nabi saw. pernah menunjukkan rasa kasih sayangnya terhadap Umamah kecil dengan menghadiahkan dan memasangkan kalung kepadanya.

Masa Kecil Sayyidah Umamah 

Diriwayatkan oleh Sayyidah Aisyah bahwa Nabi Muhammad pernah mendapatkan hadiah perhiasan dari Raja Najasyi. Beliau pun menerima hadiah tersebut dengan niatan akan memberikannya pada perempuan kesayangannya. Beliau berkata, “Aku akan memberikan kalung ini pada seseorang yang paling kucintai di antara keluargaku.”

Para istri Nabi Muhammad awalnya saling berbisik dan menduga bahwa putri Abu Bakar-lah yang akan menerimanya. Namun, ternyata kalung itu diberikan pada cucunya, Sayyidah Umamah yang masih kecil kala itu. Nabi pun memakaikannya di leher mungilnya. 

“Berhiaslah dengan kalung ini, wahai cucuku,” kata Nabi Muhammad yang kemudian mengusap kotoran di hidung cucunya tersebut. (Sunan Abu Dawud 2/493)

Sayyidah Umamah pun mengenakannya dan menikmati kasih sayang dan perhatian dari kakeknya. Perlakuan Nabi Muhammad terhadap cucunya tersebut sejatinya tidak biasa terjadi pada orang-orang Arab. Hubungan antara kakek dan cucu saat itu cenderung kaku dan keras. Ini menunjukkan bahwa Nabi Muhammad memberikan teladan kepada kita tentang bagaimana cara memperlakukan cucu dan anak kecil dengan penuh kasih sayang.

Tetapi tidak hanya itu, kecintaan Nabi Muhammad kepada cucu perempuannya  juga terlihat ketika beliau sedang mendirikan shalat berjamaah dengan para sahabat, Nabi saw. seringkali mengajak Umamah kecil ke masjid. 

Sebagaimana diriwayatkan oleh Abdullah bin Harits dan Abu Qatadah, Nabi Muhammad pernah shalat sambil menggendong Umamah binti Abu al-Ash di pundak beliau. Apabila rukuk dan sujud beliau meletakkannya, kemudian mengangkatnya kembali saat berdiri. 

Baca Juga:  Ning Sheila Hasina, Influencer Fikih Perempuan

Momen inilah yang kemudian menjadi panduan bagi seorang muslim terkait hukum menggendong anak ketika shalat. Boleh-boleh saja menggendong anak jika memang dirasa lebih baik. 

Pernikahan Sayyidah Umamah

Ketika menginjak usia dewasa, Sayyidah Umamah kemudian dinikahi oleh Sayyidina Ali bin Abi Thalib atas wasiat istrinya, Sayyidah Fatimah. Agar sepeninggal Fatimah, Ali menikahi putri dari saudari perempuannya. 

Pada saat itu, Zubair bin Awwam-lah yang menikahkan keduanya. Sebab, Sayyidah telah yatim piatu sejak kecil ketika ibunya meninggal dunia pada awal tahun ke-8 Hijriah. Lalu disusul kematian Abul Ash bin Rabi’. Sebelum meninggal, ayahnya mewasiatkan Umamah agar dirawat oleh Zubair bin Awwam, sehingga Umamah tumbuh sampai dewasa di bawah perawatan keluarga Zubair.

Hingga suatu hari, suaminya berpesan kepada Sayyidah Umamah agar bersedia menikah lagi jika ia meninggal dunia. Sayyidina Ali pun telah meminta secara khusus kepada Mughirah bin Naufal yang masih menjadi bagian keluarga Nabi Muhammad, Bani Hasyim, untuk menikahi Umamah jika dirinya meninggal dunia.

Maka sepeninggal Ali bin Abi Thalib, Umamah dinikahi al-Mughirah bin Naufal. Dari pernikahan tersebut lahir cicit Nabi Muhammad, Yahya bin Al Mughirah. Namun tak lama kemudian, Sayyidah Umamah menghembuskan nafasnya yang terakhir, yakni di masa pemerintahan Muawiyah bin Abi Sufyan. Wallah a’lam.[]

Rekomendasi

Zakiyah Daradjat; Pencetus Konsep Psikologi Agama di Dunia Pendidikan Islam

sikap rasulullah perempuan yahudi sikap rasulullah perempuan yahudi

Mengenal Nyai Hj Chamnah; Tokoh Sufi Perempuan Tarekat Tijaniyah

Rida Al-Tubuly: Farmakolog Pejuang Kesetaraan

sayyidah nafisah guru syafi'i sayyidah nafisah guru syafi'i

Aisyah binti Saad bin Abi Waqqash : Tabi’in Perempuan yang Menjadi Guru Para Ulama

Ditulis oleh

Khadimul 'Ilmi di Yayasan Taftazaniyah

3 Komentar

3 Comments

Komentari

Terbaru

Peringatan Hari Kartini: Manifestasi Keadilan Gender di Indonesia Peringatan Hari Kartini: Manifestasi Keadilan Gender di Indonesia

Peringatan Hari Kartini: Manifestasi Keadilan Gender di Indonesia

Muslimah Talk

Bagaimana Urgensi Melestarikan Lingkungan Dalam Al-Quran? Bagaimana Urgensi Melestarikan Lingkungan Dalam Al-Quran?

Bagaimana Urgensi Melestarikan Lingkungan Dalam Al-Quran?

Kajian

Kisah Hakim Perempuan yang Menangani Kasus Poligami di Malaysia Kisah Hakim Perempuan yang Menangani Kasus Poligami di Malaysia

Kisah Hakim Perempuan yang Menangani Kasus Poligami di Malaysia

Muslimah Talk

Baim-Paula: Yuk Kenali Istilah Nafkah Mut'ah, Nafkah Iddah, dan Nafkah Madhiyah! Baim-Paula: Yuk Kenali Istilah Nafkah Mut'ah, Nafkah Iddah, dan Nafkah Madhiyah!

Baim-Paula: Yuk Kenali Istilah Nafkah Mut’ah, Nafkah Iddah, dan Nafkah Madhiyah!

Kajian

Cara Membentuk Barisan Shalat Jama’ah Bagi Perempuan

Ibadah

The Queen’s Gambit: Representasi Diskriminasi pada Perempuan

Muslimah Daily

Hukum Mahar Menggunakan Emas Digital

Kajian

Tren Jual Beli Emas Digital, Bagaimana Hukumnya? Tren Jual Beli Emas Digital, Bagaimana Hukumnya?

Tren Jual Beli Emas Digital, Bagaimana Hukumnya?

Kajian

Trending

kedudukan perempuan kedudukan perempuan

Kajian Rumahan; Lima Pilar Rumah Tangga yang Harus Dijaga agar Pernikahan Selalu Harmonis

Keluarga

Cara Membentuk Barisan Shalat Jama’ah Bagi Perempuan

Ibadah

Fiqih Perempuan; Mengapa Perempuan sedang Haid Cenderung Lebih Sensi?

Video

Kisah Hakim Perempuan yang Menangani Kasus Poligami di Malaysia Kisah Hakim Perempuan yang Menangani Kasus Poligami di Malaysia

Kisah Hakim Perempuan yang Menangani Kasus Poligami di Malaysia

Muslimah Talk

Tuan Guru KH Zainuddin Abdul Madjid Tuan Guru KH Zainuddin Abdul Madjid

Tuan Guru KH Zainuddin Abdul Madjid: Pelopor Pendidikan Perempuan dari NTB

Kajian

tips menghindari overthingking tips menghindari overthingking

Problematika Perempuan Saat Puasa Ramadhan (Bagian 3)

Ibadah

Anjuran Saling Mendoakan dengan Doa Ini di Hari Raya Idul Fitri

Ibadah

Hukum Jual Beli dan Syarat Barang yang Sah Diperjual Belikan Hukum Jual Beli dan Syarat Barang yang Sah Diperjual Belikan

Hukum Jual Beli dan Syarat Barang yang Sah Diperjual Belikan

Kajian

Connect