Ikuti Kami

Ibadah

Zikir yang Dibaca Setelah Shalat Wajib

Zikir Setelah Shalat Wajib
Ramadan Reflection

BincangMuslimah.Com – Shalat adalah puncaknya doa. Dalam setiap gerakan selalu diisi dengan doa, pujian kepada Allah, dan memohon ampunan. Shalat menjadi momen bertemunya hamba dengan Tuhannya. Setelah shalatpun, muslim dianjurkan untuk tetap duduk tenang sambil membaca zikir. Adapun Nabi telah mengajarkan zikir yang dibaca setelah shalat wajib.

Ritual ibadah yang saat ini kita lakukan adalah apa yang Nabi dan sahabat ajarkan. Gerakan shalat dan zikirnya pun mengikuti Nabi Muhammad. Sebagaimana Rasulullah pernah bersabda:

صَلُّوْا كَمَا رَأَيْتُمُوْنِيْ أُصَلِّيْ) أخرجه البخاري)

Artinya: “Shalatlah kalian seperti kalian melihat aku shalat” (HR al-Bukhari).

Adapun zikir yang biasa dibaca Nabi setelah shalat adalah sebagai berikut, berdasarkan keterangan beberapa hadis yang dikumpulkan dalam kitab al-Ad’iyyah wa al-Azkar al-Waridah karya Syekh Abdullah Sirojuddin al-Husaini (W. 2002 M).

Pertama, membaca istighfar 3X dan zikir berikut yang berdasarkan hadis Nabi:

عن ثوبان رضي الله عنه قال: كان رسول الله صلى الله عليه وآله وسلم إذا سلّم – أي من الصلاة – يستغفر ثلاثا ويقول  اللَّهمَّ أنتَ السَّلامُ ومنكَ السَّلامُ ، تَباركتَ يا ذا الجلالِ والإكرامِ

Artinya: dari Tsauban R.a berkata, “Rasulullah manakala salam dari shalatnya, beliau membaca istighfar tiga kali lalu membaca, Allaahumm Antas Salaam, wa Minkas Salaam, Tabaarakta Yaa Dzal Jalaali wal Ikrom (Ya Allah, Engkaulah Sumber Keselamatan, dariMulah keselamatan itu, Engkau Maha Berkah Wahai Dzat Yang Memiliki Keagungan dan Kemuliaan). (HR. Muslim)

Kedua, membaca tasbih, tahmid, dan takbir masing-masing 33 X lalu digenapi dengan tahllil. Berdasarkan hadis Nabi:

عن أبي هريرة رضي الله عنه، عن رسول الله صلى الله عليه وآله وسلم قال: من سبّح الله تعالى في دبر كل صلاة ثلاثا وثلاثين وحمد الله ثلاثا وثلاثين وكبر الله ثلاثا وثلاثين فذلك تسعة وتسعون وقال تمام المائة: لَا إِلهَ إِلَّا اللهُ وَحْدَهُ لَا شَرِيْكَ لَهُ لَهٌ الْمُلْكُ وَلَهُ الحَمْدُ وَهُوَ عَلَى كُلِّ شَيْئٍ قَدِيْرٍ، غفرت خطاياه وإن كانت مثل زبد البحر

Baca Juga:  Doa Menjelang Persalinan dari Rasulullah untuk Fatimah

Artinya: dari Abu Hurairah R.a, dari Rasulullah Saw bersabda, “sesiapa yang bertasbih (Subhanallah) setelah shalat sebanyak 33 kali, membaca tahmid (Alhamdulillah) 33 kali, dan takbir (Allahu Akbar) 33 kali yang totalnya menjadi 99 kali lalu diakhiri dengan Laa Ilaaha Illallaah Wahdahuu Laa Syariika Lahu, Lahul Mulku wa Lahul Hamdu wa Huwa ‘Alaa Kulli Syai-in Qadiir (Tiada Tuhan selain Allah, tiada sekutu bagiNya, kekuasan semata milikNya, dan pujian hanya padaNya dan Dialah yang Berkuasa atas segala sesuatu), maka Allah ampuni dosa-dosanya walaupun setara buih di lautan. (HR. Muslim)

Ketiga, membaca ayat kursi agar mendapat penjagaan Allah. Hal tersebut juga berdasarkan hadis Nabi:

عن الحسن بن علي رضي الله عنهما قال: قال رسول الله صلى الله عليه وآله وسلم: من قرأ آية الكرسي في دبر الصلاة كان في ذمة الله تعالى إلى الصلاة الأخرى . قال العلامة المنذري: رواه الطبراني بإسناد جيد

Artinya: Dari Hasan bin Ali R.a berkata, “Rasulullah Saw bersabda: sesiapa yang membaca ayat kursi setelah shalat maka ia berada dalam penjagaan Allah sampai shalat berikutnya.” Sang Alim al-Mundziri berkata, hadis ini diriwayatkan oleh at-Thabrani dengan sanad jayyid.

Keempat, membaca al-Ikhlas, al-Falaq, dan an-Nas. Hal tersebut berdasarkan hadis:

عن عقبة بن عامررضي الله عنه قال: أمرني رسول الله صلى الله عليه وآله وسلم أن أقرأ بالمعوذات دبر كلّ صلاة

Artinya: Dari Uqbah bin Amir R.a berkata, “Rasulullah memerintahkan aku untuk membaca al-Mu’awwidzat setiap selesai shalat.” (HR. Abu Daud)

Kelima, membaca doa sebagaimana yang dijelaskan dalam sebuah hadis:

عن معاذ رضي الله عنه أنَّ رسولَ اللَّه صلَّى اللَّه علَيهِ وسلَّمَ أخذَ بيدِهِ، وقالَ: يا مُعاذُ، واللَّهِ إنِّي لأحبُّكَ، واللَّهِ إنِّي لأحبُّك، فقالَ: أوصيكَ يا معاذُ لا تدَعنَّ في دُبُرَ كلِّ صلاةٍ تقولُ: اللَّهمَّ أعنِّي على ذِكْرِكَ، وشُكْرِكَ، وحُسنِ عبادتِكَ

Baca Juga:  Diharamkan Berpuasa pada Lima Hari Ini

Artinya: dari Mu’adz R.a, sesungguhnya Rasulullah Saw mengambil tangannya dan bersabda, “Wahai Mu’adz, demi Allah aku mencintaimu,” kemudian beliau bersabda, “aku wasiatkan kepadamu, wahai Mu’adz agar jangan tinggalkan bacaan ini tiap usai shalat, Allaahumma A’inni ‘Alaa Dzikrika wa Syukrika wa Husni ‘Ibaadatik (Ya Allah, aku memohon pertolongan kepadaMu agar selalu mengingatMu, bersyukur kepadaMu, dan bagus dalam beribadah kepadaMu.) (HR. an-Nasa`i)

Urutan zikir ini bisa diamalkan setelah shalat wajib. Pelajarilah dan resapi makna dari setiap doa yang kita baca. Semoga bermanfaat.

Rekomendasi

pembagian waktu shalat dzuhur Zikir Setelah Shalat Dhuha pembagian waktu shalat dzuhur Zikir Setelah Shalat Dhuha

Zikir Setelah Shalat Dhuha: Lengkap Latin dan Artinya

makmum fardhu orang sunnah makmum fardhu orang sunnah

Hukum Menjadi Makmum Shalat Fardhu kepada Orang yang Shalat Sunnah

ludah dan upil najis ludah dan upil najis

Apakah Ludah dan Upil Itu Najis?

memerinci kriteria pasangan memerinci kriteria pasangan

Zikir yang Dibaca Setelah Shalat Hajat

Ditulis oleh

Sarjana Studi Islam dan Redaktur Bincang Muslimah

Komentari

Komentari

Terbaru

ajarkan kesetaraan laki-laki perempuan ajarkan kesetaraan laki-laki perempuan

Mengenal Lebih Jauh Macam-macam Pendekatan Gender

Kajian

Kisah cinta Zainab binti Rasulullah Kisah cinta Zainab binti Rasulullah

Kisah Cinta Sayyidah Zainab binti Rasulullah

Muslimah Talk

Hukum kremasi jenazah mualaf Hukum kremasi jenazah mualaf

Hukum Kremasi Jenazah Mualaf

Kajian

Rembuk Ide Rembuk Ide

El-Bukhari Institute Gelar Rembuk Ide, Bahas Moderasi Beragama untuk Gen Z

Berita

Bincang Thaharah; Wudhu Tidak Berurutan, Apakah Tetap Sah?

Video

Perbedaan Haji dan Umrah Perbedaan Haji dan Umrah

Tiga Perbedaan Haji dan Umrah

Ibadah

Syarat-syarat dikabulkannya doa Syarat-syarat dikabulkannya doa

Fungsi dan Syarat-syarat Dikabulkannya Doa  

Ibadah

Larangan bagi Perempuan Haid Larangan bagi Perempuan Haid

Larangan bagi Perempuan Istihadhah

Kajian

Trending

Doa keguguran Doa keguguran

Kehilangan Buah Hati Akibat Keguguran, Baca Doa yang Diajarkan Rasulullah Ini

Ibadah

masa iddah hadis keutamaan menikah masa iddah hadis keutamaan menikah

10 Hadis Tentang Keutamaan Menikah

Kajian

Tujuh Keutamaan Membaca Shalawat Tujuh Keutamaan Membaca Shalawat

Doa agar Terhindar dari Prasangka Buruk pada Allah

Ibadah

Mengenal Rufaidah al-Aslamiyah: Perawat Perempuan Pertama dalam Sejarah Islam

Muslimah Talk

Mandi junub dan haid Mandi junub dan haid

Empat Hal yang Perlu Diperhatikan Ketika Mandi Wajib

Ibadah

Resensi Buku Pernah Tenggelam Resensi Buku Pernah Tenggelam

Resensi Buku Pernah Tenggelam: Halu Berlebihan Menenggelamkan Keimanan?

Diari

Shafiyah binti Huyay Teungku Fakinah Shafiyah binti Huyay Teungku Fakinah

Kisah Bulan Madu Rasul dengan Shafiyah binti Huyay

Muslimah Talk

muslimah mencukur habis rambutnya muslimah mencukur habis rambutnya

Bolehkah Muslimah Mencukur Habis Rambutnya?

Kajian

Connect